Kragan Sabtu 16 September 2017, tepatnya di Desa Tegalmulyo Rt 06 Rw 02 Kecamatan Kragan telah terjadi bencana alam Abrasi. Bencana tersebut terjadi pada Sabtu dini hari tepatnya pukul 03.00 WIB . Pada saat itu, Laut Utara mengalami pasang, kemudian disusul dengan abrasi yang mengakibatkan pengikisan bibir pantai di Desa Tegalmulyo Rt 06 Rw 02 sepanjang 250 meter. Pengikisan tersebut mengakibatkan kerusakan daerah pemukiman sekitar. Terjadinya bencana tersebut diduga akibat adanya bangunan pemecah gelombang yang ada di Desa Kragan yang berjarak 200 meter di timur lokasi bencana. Hingga saat ini perkiraan kerugian yang dialami warga masih belum di kalkulasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *